Penyaluran tahap pertama Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari dana desa Tente tahun 2020 (Kamis,22 Mei 2020).
Pada kesempatan itu hadir wakil Bupati Bima Drs.H.Dahlan M.Nor sekaligus memberikan apresiasi kepada desa Tente,bahwa desa Tente adalah satu satunya desa yang ada di kecamatan woha yang cair anggaran nya untuk BLT, beliau juga menambahkan semoga dengan adanya bantuan tersebut dapat sedikit membantu untuk warga penerima manfaat.
Bantuan langsung tunai (BLT) diperuntukkan bagi 106 kepala keluarga masing masing Rp.600.000, penyerahan simbolis dilakukan oleh Bapak wakil Bupati Bima.
Para penerima manfaat akan menerima bantuan selama enam bulan untuk Tiga bulan pertama sebesar Rp.600.000 dan untuk tiga bulan berikutnya masing masing sebesar Rp.300.000,selain BLT desa warga desa Tente juga mendapatkan Bantuan Sosial Tunai dari Pemerintah Pusat lewat Dinas Sosial sebanyak 193 KK,Sembako Dari Propinsi sebanyak 54 KK dan Sembako dari Program kabupaten Bima ramah sebanyak 100 KK.